Ikhlaskanlah

Setiap orang pasti pernah disakiti orang lain, baik hanya hal sepele ataupun gara-gara harga diri yang terinjak-injak. Hingga akhirnya menimbulkan sebuah bekas luka yang sulit untuk kita lupakan. Bahkan tak jarang ada yang membalas hal yang serupa kepada orang yang pernah menyakitinya.

Wajar memang, ketika kita tidak bisa menghilangkan rasa sakit hati yang mendalam akibat rasa sakit yang kita alami. Namun, apakah hal itu akan membuat hidup kita semakin tenang? tentu saja tidak, yang ada hidup kita tidak akan pernah tentram dan akan selalu merasa sakit hati yang berkepanjangan.


Dengan memendam rasa marah, rasa sakit hati kita, rasa dendam kita. Sebenarnya kita sedang menambah kerugianbuat diri kita sendiri. Kita memang disakiti. Oke memang itu sudah terjadi, dan wajar bagi kita untuk sakit hati. Tapi kemudian ikhlaskanlah. Karena dengan memendam dendam, membuat hidup kita jadi tambah tersiksa.

Memang tidak mudah untuk kita memaafkan perbuatan orang yang menyakiti kita apalagi melupakannya. Tapi perlahan, dengan tekad dan niat yang sungguh-sungguh serta itikad yang baik untuk melepaskan dan memerdekakan kita dari rasa sakit hati, hal itu bukan hanya tidak mungkin.



Engkau semua, yang hatinya pedih, marah, 
kecewa, geram, dan yang ingin membalas dendam,

yuk kesini semua,
marilah kita berkumpul untuk merencanakan
pembalasan dendam.

Balas dendam itu membebaskan kita
dari semua rasa buruk
karena perlakuan tidak baik dari orang lain,
dan membalasnya dengan sesuatu
yang membuatnya berlaku lebih baik,
kepada kita dan kepada sesama.

Maka,

Balas dendam yang terbaik adalah memaafkan.

Agar Tuhan segera memulai proses
untuk membaikkannya.

Maafkanlah

Mario Teguh



0 comments:

Post a Comment

 
submitgooglesitemap.com Sitemap Generator
© 2011 Coklat Stroberi | Powered by Blogger | Kpop Wallpapers